17 November 2022 4:23 pm

Mengenal Sejarah dan Karakteristik Kopi Brasil

Mengenal Sejarah dan Karakteristik Kopi Brasil
Mungkin tidak banyak orang tahu bahwa negara penghasil kopi nomor satu di dunia adalah Negara Brasil. Bahkan salah satu kopi tertua dan paling terkenal dari negara tersebut yang bernama kopi Brasil sudah merajai pasar kopi dunia selama 150 tahun.
Bahkan kopi asal Brasil ini memiliki latar sejarah yang sangat menarik dan karakteristik tersendiri saat menikmatinya. Tidak heran jika zaman dulu hanya orang dari kalangan elit saja yang bisa menikmati kopi arabika Brasil ini.

Sejarah Kopi Brasil

Mungkin selama ini orang-orang hanya tahu tentang cara menikmati kopi tanpa mengetahui latar belakang dari kopi tersebut. Padahal tiap kopi memiliki sejarah tersendiri dan tentu sangat menarik terutama bagi para pecinta kopi.
Salah satunya tentang kopi yang berasal dari Negara Brasil ini yang ternyata memiliki keistimewaan tersendiri. Pasalnya, zaman dulu tidak sembarang orang bisa membeli atau bahkan menikmati kopi satu ini karena harganya yang tergolong mahal.
Kopi Brasil ternyata memiliki sejarah yang menarik dimana tahun 1727 Pemerintah Brasil mengirim Letnan Kolonel untuk mengambil bibit kopi. Letnan Kolonel Francisco De Melo Palheta gagal menyelinap ke Perancis karena penjagaan perkebunan yang ketat.
Sehingga Kolonel Palheta mencoba mendekati istri gubernur dan berhasil mendapatkan hadiah bibit kopi setelah jamuan makan malam. Dari bibit tersebut, akhirnya Negara Brasil berhasil membudidayakan kopi yang lebih terjangkau untuk masyarakat luas.

Karakteristik Kopi dari Negara Brasil


Id.pinterest.com by Ana canvalhaes
Id.pinterest.com by Ana canvalhaes

Mungkin ada beragam jenis kopi terkenal di dunia hingga memiliki harga pasaran yang cukup mahal. Tidak jarang hanya orang-orang dari kalangan tertentu yang bisa menikmati kopi paling terkenal di pasar kopi dunia tersebut.
Seperti kopi asal Negara Brasil yang ternyata sudah merajai pasar kopi dunia selama 150 tahun. Sebagai kopi tertua, tentu kopi arabika satu ini memiliki karakteristik tersendiri yang bisa memanjakan para penikmat kopi.

1. Berkadar Asam Rendah

Kopi arabika memiliki karakteristik tersendiri yang terkenal memiliki cita rasa ringan, lembut, serta memiliki aroma yang khas. Tidak heran jika banyak pecinta kopi yang sangat menyukai kopi Brasil yang terkenal sejak berabad-abad lalu ini.
Bahkan banyak kopi varieta lain yang kalah menarik dengan kopi arabika satu ini sebagai favorit masyarakat luas. Salah satu karakteristik kopi arabika Brasil ini memiliki kadar asam yang rendah yang tidak akan Anda temui pada kopi robusta.
Kopi jenis satu ini memiliki kandungan kafein yang cenderung sedikit sehingga menyebabkan rasa asam tidak terlalu terasa. Dengan begitu, kopi arabika satu ini memiliki rasa manis, medium-bodied, asam rendah, serta terasa clear bagi para pecinta kopi.

2. Lembut di Mulut

Negara Brasil telah berhasil menggeser perekonomian yang semula bergantung pada produksi gula dan sekarang bergantung produksi kopi. Bahkan negara tersebut juga berhasil sebagai negara produksi kopi terbesar di dunia.
Kopi Brasil terkenal memiliki kadar keasaman yang rendah karena kandungan kafein yang sedikit. Selain itu, kopi arabika khas Brasil ini juga terkenal memiliki aroma yang ringan sehingga sangat nikmat saat diminum.
Tidak hanya itu saja, kekentalan kopi yang sedang melengkapi rasa asam yang sedikit terasa cukup lembut di mulut. Dengan begitu, menikmati kopi akan lebih nyaman dengan perpaduan sensasi rasa manis, asam, dan aroma khas yang seimbang.

3. Nutty


Id.pinterest.com by Ana Calvahes
Id.pinterest.com by Ana Calvahes

Mungkin Anda heran kenapa kopi arabika khas Brasil ini bisa terkenal di berbagai penjuru dunia. Hal tersebut lantaran kopi arabika satu ini memiliki karakteristik yang khas. Sebagai pembeda dengan kopi jenis lainnya.
Kopi arabika asal Brasil sangat populer dengan rasa khas nutty yang unik tetapi bisa membuat orang ketagihan setelah mencicipi. Pasalnya, rasa kacang-kacangan yang khas tidak mungkin Anda rasakan pada kopi terkenal lainnya.
Keunikan kopi Brasil ini memang kaya akan rasa kacang-kacangan yang berasal dari sebagian wilayah Amerika Latin. Tidak heran jika kopi arabika satu ini bisa menjadi perpaduan dalam menciptakan Espresso yang lezat dan berkualitas.

4. Memiliki Rasa Cokelat

Tidak hanya memiliki karakteristik nutty dan kadar asam yang rendah saja, melainkan ada karakteristik lain yang tidak kalah menarik. Ciri khas tersebut yang membuat kopi satu ini sangat istimewa dan hanya dinikmati kalangan elit zaman dulu.
Bahkan kopi khas Brasil satu ini memiliki perpaduan aroma yang khas dan unik, namun sangat nikmat saat meminumnya. Perpaduan aroma kacang, aroma jeruk, dan sedikit pedas bertambah khas dengan aroma coklat yang semakin khas.
Selain memiliki kadar asam yang rendah, perpaduan rasa coklat dan karamel pada kopi arabika terasa kuat di mulut. Perpaduan aroma dan rasa yang khas menciptakan kesan manis dan hangat yang menyatu.
Sekian ulasan singkat tentang sejarah hingga karakteristik dari kopi Brasil yang terkenal dan sudah mendunia sejak dulu. Ingin mendapatkan informasi lebih banyak? Untuk informasi artikel lain bisa mengunjungi powderdrink.id.
Blog Post Lainnya
Social Media
Kontak & Alamat
0811-2244-4455
0822-1122-1155
0852-2519-5252
0831-0804-5000
0812-5908-8470
powderdrink@gmail.com
Jl. Sugeng Jeroni No. 54, Patangpuluhan, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, D.I. Yogyakarta 55251
Metode Pengiriman
-
-
Berita Newsletter
`Berlangganan
-
@2024 powderdrink.id Inc.